Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Riau Kepulauan, melaksanakan evaluasi pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, pada tanggal 8 November 2016 yang di hadiri oleh : Dekan, Wakil Dekan, Staff BAAK, semua ketua Program studi/sekretaris prodi di lingkungan FKIP-UNRIKA dan seluruh Dosen tetap FKIP-UNRIKA. Kegiatan ini diselenggarakan di Restoran Sederhana Aviari – Batu Aji, Batam.
Pada Kesempatan tersebut Dekan FKIP-UNRIKA Dahrul Aman Harahap, S.Pt,.MM,.M.Pd menyampaikan beberapa agenda yang dibahas pada pertemuan tersebut yaitu :
- Pengaturan dan evaluasi jadwal kuliah
- Evaluasi terhadap jam masuk Dosen dan pegawai,
- Penelitian Dosen dan Penerbitan jurnal baik cetak maupun OJS
- Pengiriman dosen untuk mengikuti konferensi tingkat nasional maupun internasional.
- Pelaksanaan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) tahun akademik 2016-2017
- Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Riau Kepulauan, tahun akademik 2016-2017
- Evaluasi dan rencana kegiatan untuk promosi program studi di lingkungan FKIP-UNRIKA untuk penerimaan mahasiswa baru tahun 2017
Pertemuan berlangsung santai sambil menikmati hidangan yang telah disediakan oleh pihak restoran. Maju FKIP-UNRIKA