misnainiMISNAINI,  NPM 13060142 mahasiswi Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Riau Kepulauan, berhasil menorehkan prestasi di tingkat nasional pada event Pekan Seni Mahasiswa Nasional (PEKSIMINAS) XIII di Kendari Sulawesi Tenggara 11 s/d 17 Oktober 2016.

MISNAINI yang mewakili provinsi Kepulauan Riau, berhasil mendapatkan penghargaan sebagai  Juara Harapan II pada Tangkai Penulisan Lakon. Setelah menyisihkan ratusan mahasiswa lainnya dari seluruh Indonesia. TAHNIAH!!!. MISNAINI

Kamu adalah kebanggan Buat Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Kebanggaan bagi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNRIKA, dan tentunya kebanggan bagi Provinsi Kepulauan Riau. Meskipun ikut serta sebagai provinsi termuda pada PEKSIMINAS XIII kali ini, tapi kamu telah mampu memberi bukti dengan prestasi.

Pekan Seni Mahasiswa Nasional (PEKSIMINAS) adalah even tingkat nasional yang  bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan praktis mahasiswa dalam menumbuhkan apresiasi terhadap seni, baik seni suara, seni pertunjukan, penulisan sastra,dan seni rupa. Pekan Seni Mahasiswa Nasional diselenggarakan setiap 2 (dua) tahun sekali oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (KEMENRISTEKDIK TI).

14650261_10207462740473712_5596785967772427537_n